Selamat Datang Di Pusat Buku Sunnah !
Welcome to Martfury Online Shopping Store !
Berat Product: 50 gr
Kategori Product:
Judul: Canda dan Gurau Nabi, Dengan Keluarga Beliau, Anak-anak dan Para sahabat
Penulis : Dr. Muhammad Abdullah Walad Karim
Jumlah Hlm.: xii + 84 Hlm.
Ukuran: 10 x 14,5 cm. (buku saku)
Berat : 50gr
"Buku Canda dan Gurau Nabi ini menampilkan fikih bergurau dan bercanda yang dipraktekkan Nabi Shalallahu ‘alaihi wa Sallam, baik kepada keluarga beliau, kepada anak-anak maupun kepada para Shahabat radhiyallahu ‘anhum. Buku ini akan memberikan nasehat kepada kita semua agar tidak berlebihan dalam bercanda serta tidak sampai melanggar larangan Allah ta’ala. Buku ini layak dibaca untuk menjadi pengingat kita dari batasan syariat tentang bercanda dan bergurau.
Allah ta’ala berfirman, “Sesungguhnya telah ada pada diri Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu, yaitu bagi orang yang mengharaprahmat Allah dan kedatangan hari kiamat, dan dia banyak menyebut Allah”. (QS. Al-Ahzâb :21).
Dari Shahabat Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, beliau menceritakan, para sahabat bertanya kepada Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Wahai, Rasulullah! Apakah engkau juga bersenda gurau bersama kami?” Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam menjawab, “Betul, hanya saja aku selalu berkata benar”. (HR. Ahmad, sanadnya shahih).
Canda itu ibaratnya garam dalam makanan. Bila diberikan secara tepat, maka ia dapat menciptakan keakraban dan kedekatan sesama muslim. Namun bila terlalu banyak dan berlebihan, maka canda bisa menjatuhkan harga diri dan kehormatan seorang muslim. Dan bila tidak ada canda dalam hidup ini, maka kehidupan akan terasa kaku dan kering kerontang.
Nabi Shalallahu ‘alaihi wa Sallam juga bercanda untuk menciptakan suasana yang gembira, tetapi beliau tetap menjaga kejujuran dan wibawa saat bercanda. Buku Canda dan Gurau Nabi ini menjelaskan seluk beluk bergurau dan canda diantaranya definisi canda, hukum dan batasan-batasannya, waktu disunnahkan dan diharamkannya canda, bentuk-bentuk canda Nabi dengan keluarga beliau, anak-anak, dan para sahabat lainnya. Semua pembahasannya disajikan secara ilmiah berdasarkan riwayat dan hadits-hadits yang shahih.
Mudah-mudahan buku tipis Canda dan Gurau Nabi ini bermanfaat bagi kaum muslimin, dalam rangka saling menasehati menjalankan perintah dan menjauhi larangan Allah. Hal ini juga menunjukkan kesempurnaan ajaran agama islam yang mencakup seluruh sendi kehidupan manusia, terutama dalam menghormati hak-hak orang lain serta menjunjung tinggi akhlak mulia. Selamat menyimak.